Guru - Guru

Guru - Guru

Sabtu, 15 Desember 2018

PERSAMI " ALPHA SCOUT "


Alhamdulillah Perkemahan Sabtu Minggu Tgl 15 s.d 16 Desember 2018 dengan Tema " Disiplin , Berani dan Bertanggung Jawab " dalam kegiatan persami ini. Adapun Kegiatan yang diperlombakan yaitu :
1. Lomba Yel - Yel Pramuka. juara 1 Mawar . juara 2 Cempaka dan Juara 3 Rajawali.
2. Lomba Kreatif Seni. Juara 1 Cempaka. Juara 2 Mawar. Dan Juara 3 Kamboja
3. Lomba bawa kelereng Estafet. Juara 1 Regu Komboja. juara 2 Anggrek dan Juara 3 Matahari
4.
Menurut Pak Bhakti kegiatan Persami yang dilaksanakan di SDN Sudirman 3 berfungsi untuk membentuk Karakter Siswa yang ulet. Kompak, dan bertanggung jawab serta beberapa karakter positif lainnya, yang kedepan nantinya mereka dapat gunakan untuk bersaing di Generasi Emas di tahun 2045.





















Rabu, 05 Desember 2018

Bimbingan Tekhnis Persiapan Akreditasi Sekolah 2018



Alhamdulillah.. Bimbingan Tekhnis Persiapan Akreditasi Sekolah yang dilaksanakan di Hotel Grand Imawan pada tanggal 04 Desember 2018 .






Jumat, 30 November 2018

Simulasi Pengisian Raport K13 Revisi 2018






Alhamdulillah. Kegiatan KKG Gugus II Kec. ujung Pandang pada Hari Sabtu. 2 Desember 2018 bertempat di SDN Sudirman 3 Kelas 6 Rapi. Dalam kegiatan ini, pembawa materi oleh Sunardi, S.Pd,M.Pd ( Instruktur K13 Kota Makassar dan Peserta yang hadir dari Guru Gugus II kec. Ujung Pandang dan Guru Illyanti Hasirah ( SDN Baraya I ) kec. Bontoala Kota Makassar.

Dalam kegiatan ini. Tekhnik Penilaian K13 menurut pak Sunardi adalah :
1. Dasar Penilaian
2. Penilaian Sikap
3. Penilaian Pengetahuan
4. Penilaian Keterampilan
.

Tryout Ujian Nasional Kelas 4. 5 dan 6 bersama Ruangguru (ITF)



Alhamdulillah ... Kegiatan ini berjalan lancar dan tertib dan dilaksanakan di dalam kelas 4. 5 dan 6. Kegiatan ini dilaksanakan pada tgl 30 November 2018. Kegiatan ini dilaksanakan karena ada salah satu Guru yang ikut serta dalam Kegiatan Ruangguru ( ITF ) . Peserta itu adalah atas nama Ardiansyah.S.Pd . Peserta try out yang mengikuti Kegiatan ini sejumlah 335 siswa dan setiap siswa diberikan email dan pasword yang telah di berikan oleh Ruangguru. Siswa mengerjakan tryoutnya di dalam aplikasi Ruangguru yg di download di playstore.







Selasa, 27 November 2018

APLIKASI RAPORT K13 v.2018 KELAS 1 , 2, 3, 4, 5 DAN 6

Alhamdulillah, puji syukur senantiasa kami sampaikan kepada Allah swt. karena atas bimbingan dan rahmadNya lah update terbaru Aplikasi Raport v.2018 ini terwujud. Terimakasih kami sampaikan kepada ribuan pengguna Aplikasi Raport versi sebelumnya yang telah setia menggunakan produk kami sebagai alat untuk menunjang kinerja sekolah menjadi lebih baik. Terima kasih atas kritik saran sehingga kami senantiasa mendapatkan masukan-masukan untuk perbaikan pada versi-versi berikutnya.


Download Sekarang ....Sebelum Terhapus 






Jumat, 23 November 2018

MEMPERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1439 H






Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sudirman III Kecamatan Ujung Pandang  Kota Makassar menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW  2018/ 1439 Hijriah, Sabtu 24 Nopember 2018 Jam 08.00 di Komp. SDN Sudirman . 
Acara berlangsung dilaksanakan oleh 4 Sekolah, SD Negeri Sudirman I,II,III dan IV ,  Dihadiri Kepala Sekolah Se Komp. SDN Sudirman, Komite Sekolah beserta puluhan guru dan ratusan siswa.  Bahkan, beberapa orang tua Siswa pun turut hadir, sehingga  acara itu tampak meriah.
Kepsek SDN Sudirman III Kecamatan Ujung Pandang  Kota Makassar, Mukhtar, S.Pd dalam penyampaiannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini.

Jumat, 09 November 2018

Pembagian Buku " Pengantar Ilmu Perpustakaan dan Kearsipan "

Alhamdulillah. pembagian Buku Pengantar Ilmu Perpustakaan dan Kearsipan oleh : Dr. Andi Ibrahim S.Ag. SS.M.Pd  dan diterbitkan atas kerja sama Dinas Perpustakaan Kota Makassar. Pada Hari Jumat 9 November 2018.



Jumat, 02 November 2018

Pencanangan Demonstrasi imunisasi Human Pappiloma Virus ( HPV )



Pencanangan oleh Bpk Walikota Makassar "Demonstrasi Program lmunisasi Human Papilloma Virus ( HPV ) Kanker serviks" @ Komp.Sudirman Makassar pada hari Jumat tgl 2 November 2018  untuk Siswa Kelas 5